Britajambi.id – Menjelang datangnya bulan suci Ramadhan 1446 H, sejumlah masyarakat melaksanakan kerja bakti gotong royong membersihkan tempat ibadah dan lingkungan pemakaman umum (TPU) di kelurahan Teluk Dawan.
Aksi bersih-bersih yang tiap tahun rutin dilakukan itu sebagai bentuk kepedulian dan kecintaan terhadap lingkungan dalam menyambut datangnya bulan yang penuh berkah Ramadhan.
Lurah Teluk Dawan, Wahyu Setiawan mengungkapkan, kegiatan bersih-bersih dilokasi tempat ibadah dan TPU bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih agar nantinya masyarakat khusyuk selama menjalankan ibadah puasa sebulan penuh.
“Aksi bersih-bersih ini merupakan wujud kecintaan kita terhadap lingkungan terutama pada tempat ibadah dan sekitaran pemakaman umum,” kata Wahyu, Jum’at (28/2/2025).
Selain bersih-bersih, kegiatan juga diisi dengan serangkaian do’a dan tahlil bersama di tempat pemakaman umum untuk mendo’akan saudara muslim yang sudah pergi mendahului.
Wahyu juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang begitu antusias mengikuti kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekitar.
“Alhamdulillah hari ini masyarakat sangat antusias, kita berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan sebagai bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan sendiri,” tutupnya.