TANJAB TIMUR – Dukungan dari berbagai elemen masyarakat terus mengalir untuk pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Tanjab Timur, Hj Dillah Hikmah Sari – Muslimin Tanja.
Tokoh masyarakat Teluk Dawan – Sabak Barat, Ismail Hasan secara resmi menyatakan dukungan kepada pasangan Dillah Hich – MT. Dikatakannya, duet Dillah – MT merupakan pasangan yang layak memimpin Tanjab Timur 5 tahun kedepan.
”Dillah – MT sudah tepat untuk didukung, selain pasangan ideal, mereka juga paham kondisi Tanjabtim,” ucap Ismail, Kamis (15/8/2024).
Ismail menegaskan, dirinya akan menggalang dukungan bersama elemen masyarakat lainnya. Terutama di wilayah Sabak Barat dan sekitarnya.
”Kita juga telah menjalin komunikasi dengan beberapa tokoh untuk memenangkan Dillah – MT. Insya Allah dalam waktu dekat akan mendeklarasikan dukungan ini,” ungkapnya.
Selain itu kata Ismail, dirinya meyakini pasangan Dillah – MT punya kesungguhan akan membawa perubahan bagi kabupaten Tanjab Timur.
”Tanjab Timur butuh pemimpin yang siap membawa perubahan, dan itu ada di Dillah – MT,” kata Ismail yang juga mantan Kades Teluk Dawan.
Dukungan dari berbagai elemen masyarakat menjadi sinyal kuat bahwa Dillah – MT punya tempat dihati masyarakat.
Pasangan ini juga telah mengantongi dukungan beberapa parpol. Dengan dukungan besar gabungan parpol ini membuat Dillah – MT sudah memenuhi syarat minimal untuk mengikuti kontestasi pilkada di Tanjabtim.
”Tak ada lagi keraguan untuk berjuang, karena Dillah – MT sudah diusung beberapa Parpol sebagai syarat untuk berlayar di pilkada Tanjabtim,” tutup Ismail.
Penulis : Pikur Pradana
Sumber Berita : Brita Jambi