Kompensasi Karyawan Belum Dibayarkan, PT Agrojaya Perdana Akan Dibawa ke Disnakertrans Tanjabtim

Avatar

- Redaksi

Jumat, 17 Januari 2025 - 14:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJAB TIMUR – Pembayaran uang kompensasi karyawan oleh PT Agrojaya Perdana (AP) di kelurahan Teluk Dawan kembali jadi sorotan. Pasalnya, dari karyawan mengajukan resign awal Januari 2025 sampai saat ini belum ada kejelasan dari pihak perusahaan.

“Heran kita sama perusahaan ini, kok dianggap sepele terus yang menjadi hak kita, padahal saya udah resign dan tidak masuk kerja lagi dari awal Januari kemarin,” ungkap Wahyudi, Jum’at (17/1/2025).

Yudi mengatakan, bahwa pembayaran uang kompensasi menjadi tanggung jawab PT Agrojaya Perdana walaupun dirinya terkontrak di PT Wira Pradana Mukti. Hal ini diketahuinya dari HRD PT Wira Pradana Mukti.

“Beberapa waktu lalu saya tanya sama HRD PT Wira bahwa uang kompensasi dibayar oleh PT AP, bukan PT Wira,” terang Yudi.

Yudi merasa dipermainkan oleh perusahaan yang selalu lempar sana sini terkait uang kompensasi yang menjadi hak karyawan.

“Bingung juga kita, mereka lempar sana sini, tidak ada kejelasan. Bukan hanya saya, tapi semua karyawan belum dibayarkan,” kesal Yudi.

Yudi berharap, pihak Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi kabupaten Tanjab Timur mengawasi aktivitas perusahaan, terutama terkait nasib karyawan.

“Pihak Naker harus turun ke perusahaan, cek nasib karyawan. Jangan baru ada laporan kemudian baru bertindak,” ungkap Yudi.

Dengan tidak jelas kapan haknya dikeluarkan, Yudi akan melayangkan surat pengaduan ke Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi untuk bisa dilakukan mediasi.

“Senin (20/1) nanti, saya akan masukan pengaduan, semua yang menjadi hak saya akan di pertanyakan,” tutupnya.

Berita Terkait

Sebanyak 27 KPM di Desa Catur Rahayu Menerima BLT Dana Desa Tahun 2025
Bahagianya Bupati Dillah Sambut 220 Tahfidz Quran dan Dampingi Jendral Kunto Arif Wibowo
Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Tanjabtim IPTU Syapriwal Melantik dan Mengukuhkan Pengurus Kwaran Muara Sabak Barat 
Kapolres Tanjab Timur Pimpin Sertijab Pejabat Utama dan Kapolsek Jajaran
SMAN 8 Tanjab Timur Gelar Pelepasan dan Perpisahan Siswa Angkatan XVIII 2025
Sidak di Dinas Kesehatan, Bupati Tanjabtim Dillah Kumpulkan Semua ASN dan PHTT Maupun PPPK
Proyek TK Aisyah Mangkrak, Kepala Desa Pangkal Duri Terkesan Bungkam 
Bersama Wakilnya, Bupati Tanjab Timur Dillah Hich Tinjau Jembatan Ambruk di Kecamatan Sabak Timur 

Berita Terkait

Senin, 2 Juni 2025 - 20:18 WIB

Bahagianya Bupati Dillah Sambut 220 Tahfidz Quran dan Dampingi Jendral Kunto Arif Wibowo

Selasa, 20 Mei 2025 - 16:57 WIB

Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Tanjabtim IPTU Syapriwal Melantik dan Mengukuhkan Pengurus Kwaran Muara Sabak Barat 

Sabtu, 3 Mei 2025 - 16:04 WIB

Kapolres Tanjab Timur Pimpin Sertijab Pejabat Utama dan Kapolsek Jajaran

Selasa, 29 April 2025 - 13:05 WIB

SMAN 8 Tanjab Timur Gelar Pelepasan dan Perpisahan Siswa Angkatan XVIII 2025

Senin, 21 April 2025 - 22:21 WIB

Sidak di Dinas Kesehatan, Bupati Tanjabtim Dillah Kumpulkan Semua ASN dan PHTT Maupun PPPK

Senin, 21 April 2025 - 10:05 WIB

Proyek TK Aisyah Mangkrak, Kepala Desa Pangkal Duri Terkesan Bungkam 

Jumat, 18 April 2025 - 19:53 WIB

Bersama Wakilnya, Bupati Tanjab Timur Dillah Hich Tinjau Jembatan Ambruk di Kecamatan Sabak Timur 

Sabtu, 12 April 2025 - 19:05 WIB

Kunjungi Karangsong, Bupati Tanjab Timur Dillah Optimis Wujudkan Kesejahteraan Nelayan 

Berita Terbaru